Cara Riset Keyword Youtube | Halo ketemu lagi nih dengan saya, nah pada kesempatan kali ini saya akan mengulas mengenai topik riset keyword youtube, atau lebih mengkrucutnya topik bahasan kali ini adalah bagaimana cara riset keyword youtube dan alat / aplikasi apa saja yang dibutuhkan dalam kegiatan tersebut.
Mengapa Perlu Melakukan Riset Keyword Youtube.?
Mungkin masih banyak yang bertanya – tanya, mengapa ya kita perlu melakukan melakukan yang namanya “Riset Keyword”.? Baik jika kita ingin membuat konten untuk web ataupun konten youtube, mengapa riset keyword diperlukan dan beberapa orang mengatakan riset keyword sangat penting perannya.
Perlu dilakukannya riset keyword saat kita ingin membuat sebuah konten adalah agar konten yang kita buat nantinya lebih teroptimasi dalam hal SEOnya, artinya konten yang kita buat memiliki struktur kata kunci yang jelas mulai dari judul, deskripsi dan meta tag.
Karena saat kita ingin mencari sebuah topik baik di youtube maupun di google menggunakan kata kunci atau keyword, maka keyword inilah yang harus ada di dalam struktur konten kita, mulai dari judul, deskripsi, meta tag dll seperti yang saya sebutkan sebelumnya, tujuannya agar mesin pencari bisa lebih merekomendasikan konten kita dikarenakan strukturnya tepat.
Nah, tetapi menurut pengetahuan saya algoritma youtube, kadang tidak menentu, ada sebuah konten yang memang tidak perlu dilakukan riset keyword dengan pertumbuhan organik konten tersebut bisa saja menjadi konten viral yang memiliki views ratusan ribu bahkan jutaan.
Terlebih lagi ada fitur subscribe di youtube yang memastikan kreator ketika sudah mengunggah video akan langsung mendapatkan sasaran penonton yang memang menyukai topik atau materi channel tersebut.
Tetapi ya tidak ada salahnya untuk mencoba menggunakan teknik riset keyword, karena beberapa orang yang telah sukses dalam bidang ini juga menyarankan untuk melakukan riset keyword ketika ingin membuat sebuah konten.
Maka dari itu kali ini saya akan membagikan informasi mengenai tools yang bisa digunakan untuk riset keyword sebelum membuat konten youtube.
Tools yang digunakan untuk riset keyword youtube
1. Google Key Planner
Untuk tools atau aplikasi yang bisa anda gunakan dalam meriset keyword youtube adalah google key planner, nah google key planner ini memang sebenarnya banyak yang menggunakan untuk meriset keyword artikel untuk konten blog atau web.
Tetapi saya juga sering menggunakan tools ini untuk riset keyword untuk sebuah konten artikel dan youtube, hanya kelemahannya kita tidak tau berapa tingkat persaingan pastinya sebuah keyword yang sedang kita analisis. Tetapi untuk mencari keyword persaingan rendah sudah cukup menurut saya menggunakan tools ini.
2. SEM Rush
SEM Rush merupakan tools kedua yang bisa anda gunakan untuk melakukan riset keyword youtube, banyak yang merekomendasikan dalam melakukan riset keyword menggunakan SEM Rush, selain fitur yang berikan cukup lengkap terlebih lagi jika kita berlangganan paket berbayar dimana fitur yang diberikan tidak seperti yang gratisan atau free.
Paket berbayar akan memberikan kita akses untuk melakukan riset keyword sebanyak – banyaknya, berbeda jika kita hanya menggunakan akun free yang terbatas 10 kali saja melakukan riset keyword, cobalah berlangganan :).
3. Keywordtool.io
Keywordtool.io merupakan tools keitga untuk melakukan riset keyword youtube, nah banyak para youtuber yang menggunakan tools ini nih, selain penggunaanya mudah, tools ini juga dapat melihat tingkat kompetisi suatu keyword, cpc dsb.
Jadi kita bisa mengetahui apakah sebuah keyword yang akan kita bidik memiliki tingkat persaingan tinggi atau malah tingkat persaingannya rendah, jika tingkat persaingan tinggi maka sudah banyak konten serupa dengan keyword yang anda bidik, sedangkan jika tingkat persaingan rendah, maka belum banyak konten yang menggunakan keyword yang anda bidik.
Tetapi kekurangan tools ini jika kita menggunakan akun free tanpa berlangganan akun pro maka akses untuk fitur – fitur yang tersedia sangat terbatas sekali.
4. Keywords Everywhere
Nah tools selanjutnya atau yang keempat adalah Keywords Everywhere. Keywords Everywhere merupakan sebuah ekstensi yang ada di google chrome serta sebagai plugin di browser Mozilla Firefox. Fungsi dari tools ini juga masih sama seperti tools – tools riset kata kunci yang lainnya, anda bisa melakukan atau mengetahui tingkat persaingan / kompetisi, search volume, cpc dsb.
Mengapa banyak yang menggunakan tools ini.? karena menurut beberapa orang, tools ini sangat membantu sekali ketika kita ingin melakukan riset keyword tetapi sekalian mencari referensi informasi yang muncul baik ketika menggunakan google maupun youtube.
Cara penggunaan tools ini juga sangat mudah, kita cukup menginstal plugin atau ekstensi ini jika pada google chrome, lalu jika sudah otomatis plugin ini aktif, dan ketika kita mencari sesuatu di youtube atau google akan muncul data insight dari sebuah kata kunci yang kita cari.
5. Google Trends
Google trends merupakan tools yang disediakan oleh google untuk melihat insight data pencarian yang paling populer atau viral hingga yang terendah, kita bisa memanfaatkan google trends untuk mengetahui keyword yang kita akan bidik apakah mempunyai volume pencarian cukup tinggi atau malah rendah.
Terlebih lagi kita bisa mengatur jangka waktu dalam kumulasi total traffic, bisa 7 hari terakhir 3 bulan terakhir dsb, kemudian pada google trends juga kita bisa memanfaatkan data demografi dari daerah mana yang paling besar memberikan traffic pada kata kunci yang akan kita target, oke selamat mencoba.
6. VidiQ.com
VidiQ merupakan aplikasi yang menyediaka alat untuk seseorang melakukan riset keyword youtube, untuk versi freenya sangat terbatas sekali menggunakan fitur yang tersedia, sedangkan untuk versi pro atau berlangganan kita akan mendapatkan akses mendalam tools VidiQ.
7. tubebuddy.com
Mungkin dari anda sudah ada yang mengetahui tools yang satu ini, Ya TubeBuddy. Tubebuddy merupakan aplikasi yang memungkinkan kita untuk melakukan keyword search, penggunaannya gratis dan sangat mudah sekali. Anda bisa menggunakan dan mencoba tools ini dengan mengunjungi situs Tubebuddy.com.
Cara Riset Keyword Youtube Secara Manual dan Cepat
Kemudian untuk cara lain yang bisa kita gunakan untuk meriset keyword secara general adalah dengan memanfaatkan fitur Auto Correction pada search box youtube. Walaupun data yang diberikan tidak mendetail, tetapi jika dirasa sudah cukup memberikan data yang dibutuhkan kenapa tidak menggunakan fitur ini saja.?
Untuk penggunaannya sangat mudah sekali, anda cukup mengetikan keyword yang akan anda bidik, kemudian fitur Auto Correction akan memberikan rekomendasi kata kunci lainnya, seperti contoh, ketika saya akan mencari kata kunci cara belajar trading – maka akan otomatis fitur Auto Correction memberikan list kata kunci turunan lainnya yang bisa anda gunakan untuk mengoptimasi konten anda.
Penutup
Jadi itulah beberapa referensi mengenai informasi cara riset keyword youtube yang bisa anda coba nanti saat ingin membuat konten youtube agar lebih tertarget dan teroptimasi.
Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda, jika dirasa masih ada yang perlu ditambahkan atau diperbaiki dari informasi ini silahkan sampaikan pada kolom komentar, karena kritik dan saran anda sangat membantu saya dalam mengembangkan web ini menjadi lebih besar lagi, terimakasih.
Thanks pak, terus bagikan informasi bermanfaat, sukses terus..
Iya pak sama2